Pelantikan Anies-Sandi. ©REUTERS/Beawiharta
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo resmi melantik Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Salahudin Uno. Hari pertama dilantik, segelintir masa yang tergabung koalisi masyarakat teluk Jakarta melakukan aksi dengan memasang spanduk menagih janji Anies-Sandi.
Koalisi tersebut memasang dua spanduk bertuliskan "Penuhi Janji. Tolak Reklamasi Teluk Jakarta" di halaman lapangan Monas.
Rita, salah satu masa dari aksi itu mengingatkan pasangan politik yang diusung PKS dan Gerindra itu konsisten terhadap janji kampanye terkait penolakan kelanjutan proyek reklamasi.
"Kami di sini punya harapan dan tentu kami juga mengingatkan agar gubernur dan wakil gubernur konsisten untuk menolak reklamasi. Kami harap tidak ingkar janji," ujar Rita, Senin (16/10).
Dia menuturkan adanya reklamasi di teluk Jakarta hanya menguntungkan sebagian kalangan saja. Tidak hanya berdampak sosial, dia juga menyebut reklamasi akan berdampak buruk terhadap lingkungan dan habitat laut di sana.
"Aksi seperti ini sudah sering kami lakukan, kami juga sering sampaikan alasan agar reklamasi dihentikan, jadi kami mohon kepada pemimpin sekarang ini ingat akan janjinya," ujarnya.
Kendati demikian, dia enggan memprediksi konsistensi Anies-Sandi dalam menolak reklamasi. "Yang jelas kalau pak Anies-Sandi peduli, penuhi janjinya," tandasnya.
Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan mencabut moratoriun tentang reklamasi. Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Nomor S-78-001/02/Menko/Maritim/X/2017 pada Kamis (5/10). Otomatis surat keputusan ini menggugurkan SK yang pernah dikeluarkan Menko Kemaritiman sebelumnya, Rizal Ramli. [bal]
0 Response to " Demo di Monas, koalisi masyarakat ingatkan Anies-Sandi hentikan reklamasi"
Posting Komentar