Pimpinan DPR siap terima pendemo aksi 299 besok


Agus Hermanto. ©dpr.go.id

Merdeka.com - Presidium Alumni 212 akan kembali melakukan aksi unjuk rasa terkait dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) pembubaran Ormas yang akan dilakukan di depan gedung DPR, besok (29/9). Wakil Ketua DPR Agus Hermanto mengaku siap menerima jika peserta aksi besok ingin bertemu pimpinan DPR untuk melakukan audiensi.

"Beliau-beliau hanya memberikan unjuk rasa barang kali kalau audiensi kan tidak mungkin bisa semua masuk ya, ada beberapa perwakilan saya menyiapkan diri untuk menemui," kata Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/9).

Dia juga mengungkapkan, saat ini pimpinan DPR sendang berada di Jakarta. Sehingga hanya dia saja yang akan menerima jika nantinya ada audiensi dengan peserta aksi.

"Yang jelas Pak Nov (Novanto) kan masih sakit, Pak Fahri ke luar negeri, Pak Taufik juga masih di luar negeri. Terus terang saya menyiapkan diri akan hadir besok. Tadinya saya subuh-subuh mau ke Jawa tengah tapi saya undur," ungkapnya.

Terkait aksi tersebut, Politisi Partai Demokrat ini mengaku lembaga DPR juga sudah siap menerima perserta aksi tersebut. Ia lun berharap aksi itu bisa berjalan dengan lancat dan tidak anarkis.

"Saya melihat struktur keamanan sidah cukup kuat sehingga rasanya media gak usah waswas melihat kita cukup kuat kalau ada yang melakukan unjuk rasa sesuatu hal yang dilindungi Undang-Undang sehingga kita harus melakukan hal yang terbaik yang penting unjuk rasa tersebut harus tertib," tukasnya.





0 Response to "Pimpinan DPR siap terima pendemo aksi 299 besok"

Posting Komentar